Salah satu fitur baru Twitter yang paling menarik adalah fitur yang memungkinkan pratinjau konten seperti video YouTube atau gambar Tinypic tanpa harus meninggalkan halaman.
Parrotfish adalah ekstensi Google Chrome yang membantu Anda memaksimalkan fitur ini, menambahkan dukungan untuk puluhan layanan lain, dan memungkinkan pratinjau link.
Secara total ada lebih dari 150 layanan yang bisa Anda lihat dengan Twitter, termasuk Metacafe, Justin.tv, TweetPhoto, Flickr, Picasa, Vimeo, SlideShare, dan Google Maps.
Fitur lain yang tak kalah menarik adalah analisis link yang berpotensi membahayakan dengan melibatkan teknologi Google. Link tersebut mungkin membawa Anda ke situs berbahaya yang mengancam keamanan sistem.
Tak ragu lagi, Parrotfish adalah ekstensi luar biasa untuk orang-orang yang ingin memaksimalkan akun Twitter.
Komentar
Belum ada opini mengenai Parrotfish. Jadilah yang pertama! Komentar